-->

Informasi Serba Definisi

Pengertian Bilangan Prima dan Kriterianya

Pengertian Bilangan Prima dan Kriterianya

Untuk yang pertama kali belajar matematika, tentunya pernah mendengar tentang "Bilangan Prima". Materi bilangan prima mulai diajarkan di kelas 4 SD. Nah tentunya anda penasaran seperti apa bilangan prima itu.

Jadi postingan matematika kali ini kita akan memahami : apa itu bilangan prima dan kriteria bilangan prima.

Pembahasan materi bilangan prima kali ini turut menghadirkan pembahasan tentang :
  • bilangan prima kurang dari 10
  • bilangan prima kurang dari 20
  • bilangan prima 1-100
  • bilangan prima genap
  • bilangan prima ganjil
  • bilangan prima pada dadu

Apa itu bilangan prima ?


Anda yang tahu apa yang dimaksud dengan bilangan prima ?

Tentunya sudah banyak literatur yang membahas tentang definisi bilangan prima. Sebelum kita sebutkan pengertian bilangan prima, silahkan perhatikan uraian berikut tentang perbandingan bilangan "6" dan bilangan "7":
Kita tinjau bilangan : 6
Bilangan 6 habis dibagi oleh bilangan 1, 2, 3 dan 6

----------------------------------------------------
Kita tinjau bilangan : 7
Bilangan 7 habis dibagi oleh bilangan 1 dan 7
----------------------------------------------------

YANG TERMASUK BILANGAN PRIMA ADALAH = 7
Dari uraraian di atas, kira-kira apa yang bisa kita simpulkan. Tampak bahwa bilangan 7 disebut bilangan prima karena bilangan tersebut habis dibagi dengan bilangan 1 dan bilangan itu sendiri. Kalo bilangan 6 bukan bilangan prima karena lebih dari dua bilangan habis dibagi dengan 6.

Dengan demikian dapat kita simpulkan pengertian dari bilangan prima
Bilangan prima adalah bilangan asli yang lebih besar dari 1 dan hanya memiliki dua faktor pembagi yaitu : dapat dibagi oleh bilangan itu sendiri serta 1.

Dengan demikian hanya terdapat dua faktor pembaginya : 1 dan bilangan itu sendiri. Jadi 1 bukan bilangan prima, karena secara definisi bilangan prima harus lebih besar dari 1.

Kriteria bilangan prima 


Dari contoh penentuan bilangan prima dan pengertian bilangan prima yang telah dijelaskan di atas, tentunya sudah kita dapat simpulkan bahwa kriteria bilangan prima haruslah memenuhi unsur :
  • Merupakan bilangan asli.
  • Harus bilangan asli positif.
  • Dan harus lebih dari 1.
  • Terdapat dua faktor pembagi, yaitu 1 dan bilangan itu sendiri.

Tentunya ada pertanyaan, apakah bilangan 1 termasuk bilangan prima ?

Jika kita perhatikan unsur-unsur kriteria bilangan prima di atas, bahwa salah satu unsur yang harus dipenuhi bilangan prima disebutkan bilangan tersebut habis dibagi dengan bilangan 1.

Jadi jelas disini bahwa angka 1 bukanlah masuk kedalam bilangan prima. Jadi untuk dikatakan bilangan prima harus memenuhi unsur-unsur lengkap dari kriteria bilangan prima seperti yang disebutkan diatas.

Bilangan prima kurang dari 10


Yang perlu kita ingat adalah
Bilangan prima adalah bilangan yang hanya habis dibagi oleh dua faktor (dua bilangan) yaitu : bilangan 1 dan bilangan itu sendiri.
Sekarang mari kita lihat berapa banyak faktor yang dimiliki oleh bilangan kurang dari 10 :
Bilangan 1 → Bilangan 1 habis dibagi dengan : 1 → memiliki 1 faktor
Bilangan 2 → Bilangan 2 habis dibagi dengan : 1 dan 2 → memiliki 2 faktor
Bilangan 3 → Bilangan 3 habis dibagi dengan : 1 dan 3 → memiliki 2 faktor
Bilangan 4 → Bilangan 4 habis dibagi dengan : 1, 2 dan 4 → memiliki 3 faktor
Bilangan 5 → Bilangan 5 habis dibagi dengan : 1 dan 5 → memiliki 2 faktor
Bilangan 6 → Bilangan 6 habis dibagi dengan : 1, 2, 3 dan 6 → memiliki 4 faktor
Bilangan 7 → Bilangan 7 habis dibagi dengan : 1 dan 7 → memiliki 2 faktor
Bilangan 8 → Bilangan 8 habis dibagi dengan : 1, 2, 4 dan 8 → memiliki 4 faktor
Bilangan 9 → Bilangan 9 habis dibagi dengan :  1, 3 dan 9 → memiliki 3 faktor
---------------------------------------------------------------------------------------

Berdasarkan uraian  diatas yang memiliki 2 faktor adalah bilangan 2, 3, 5, 7
Jadi yang masuk bilangan prima adalah : 2, 3, 5, 7


Bilangan prima kurang dari 20


Bilangan prima adalah bilangan asli yang memiliki dua faktor yaitu 1 dan bilangan itu sendiri. Jadi bilangan prima kuran dari 20 adalah
Bilangan prima diantanya:
2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19


Bilangan prima 1 - 100


Berikut ini adalah prima yang terlentak diantara bilangan 1 sampai dengan 100 :
2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23,
29, 31, 37, 41, 43, 47, 53, 59,
61, 67, 71, 73, 79, 83, 89, dan 97


Bilangan prima genap


Pertama-tama kita harus tahu apa itu bilangan genap. Bilangan genap adalah semua bilangan yang merupakan kelipatan 2 atau habis di bagi 2.

Misal kita mencari bilangan prima antara 1- 10
Bilangan primanya :2, 3, 5, 7
Jika kita perhatikan angka 2 merupakan bilangan satu-satunya yang merupakan bilangan prima genap. Sedangkan bilangan genap lainnya bukanlah bilangan prima. Contohnya 4 bukan bilangan prima karena memiliki 3 faktor yaitu bisa dibagi 1, 2, dan juga 6.

Bilangan prima ganjil


Bilangan ganjil adalah semua bilangan yang bukan merupakan kelipatan 2 atau tidak habis di bagi 2. Semua bilangan prima merupakan bilangan ganjil kecuali bilangan 2.
Coba kita perhatikan bilangan prima antara 1-50 :
2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23, 29, 31, 37, 41, 43, 47
Jika diperhatikan bilangan prima diatas adalah bilangan ganjil kecuali 2 yang merupakan bilangan genap.

Bilangan prima pada dadu

Dadu memiliki enam sisi yang ditandai dengan satu sampai enam titik. Titik-titik pada masing sisi menyatakan angka : 1, 2, 3, 4, 5 dan 6. Dngan demikian bilangan primanya adalah : 2, 3 dan 5.

Share this: